Contoh Soal Hukum Waris KUH Perdata - Kenotariatan

Gambar

CatatanNotaris - Kali ini akan membagikan contoh soal mata kuliah Hukum Waris KUH Perdata. 

Mata kuliah ini biasanya ditemui pada semester awal kuliah magister kenotariatan. 

contoh soal hukum waris kuh perdata kenotariatan

Berikut contoh soal mata kuliah Hukum Waris KUH Perdata

ARIEL adalah seorang pemimpin perusahaan besar di kota Jakarta yang memiliki istri yang bernama LUNA. 

Selama perkawinan mereka telah dikaruniai 4 orang anak yang bernama :

  • CINDI
  • CICA
  • NANA
  • DIDI

Dan memiliki 5 orang cucu yang cucu yang bernama :

  • ADNAN dan SONI anak dari CINDI
  • MELIA dan DILAN anak dari CICA
  • SISKA anak dari NANA

Dari perkawinan pertamanya ARIEL memiliki 2 orang anak yaitu :

  • PETER
  • MELINDA 

Demikian juga dengan LUNA sebelum menikah dengan ARIEL dia pernah menikah dan memiliki 3 orang anak yang bernama :

  • MULAN
  • RUBEN
  • TANTO

Kedua orang tua ARIEL masih hidup, mereka bernama DEDI dan KASIH yang hidup bersama dengan adik ARIEL yang bernama ERIK.

Sedangkan orang tua LUNA juga masih  hidup yang bernama PURNO dan NINGSIH.

Pada tahun 2018 ARIEL meninggal dan pada saat itu LUNA sedang hamil 4 bulan.

Adapun harta peninggalan ARIEL adalah sebagai berikut :

  • Uang tunai di Bank ABC di Jakarta sebanyak 4 Milyar rupiah
  • Mobil mewah senilai 1.4 Milyar rupiah
  • Sebidang tanah seluas 500 m2 ditaksir senilai 5 Milyar rupiah
  • Pembayaran klaim asuransi senilai Rp. 1.000.000.000,00
  • Perhiasan senilai Rp. 200.000.000,00 

Hutang yang ditinggalkan ARIEL :

  • Pinjaman di BANK DEF sebesar Rp. 700.000.000,00
  • Hutang pada tuan MALIK sebanyak Rp. 100.000.000,00 

Pertanyaan

  1. Gambarkan bagan kewarisan dari soal di atas
  2. Siapa saja ahli waris pada golongan pertama?
  3. Berapa bagian yang didapatkan masing-masing oleh mereka yang masuk dalam golongan pertama?
  4. Siapa saja ahli waris yang masuk dalam golongan ke-dua?
  5. Berapa bagian yang didapatkan masing-masing oleh ahli waris golongan ke-dua?
  6. Siapakah yang menjadi ahli waris jika kasusnya CICA yang lebih dahulu meninggal daripada ARIEL dan DIDI masih di bawah umur? Hitung berapa bagian yang didapatkan?

Akhir kata

Untuk menjawab soal-soal di atas, anda banyak-banyak membaca KUH Perdata bagian Kewarisan. 

Dengan memahami hal-hal tersebut maka anda akan mudah menjawab soal-soal hukum waris keperdataan ini. 

Selamat bekerja, dan semoga sukses yah. :)